Interview itu memang krusial, Exolove. Penampilan akan jadi tolak ukur untuk first impression kalian. Makanya, kalau kamu datang interview, outfit kamu harus rapih. Penampilan itu termasuk hal yang mendasar, tapi masih aja kit atanyain ke diri kita setiap hari. Yuk, simak tips dari X2 untuk interview kamu!

Rambut

Untuk laki-laki, pastikan kamu menyisir rambut dengan rapih dan klimis, ya. Kalau bisa jangan sampai kena kerah baju atau telinga, ya. Untuk perempuan juga rambut harus ditata rapi. Cukup digerai aja, kok, Exolove, Ngga perlu disanggul, dikuncir, atau jenis ikatan lainnya. Kalau kamu mewarnai rambut, pastikan dulu ya kalau kantor yang kamu apply memang mengizinkan karyawannya untuk mewarnai rambut. Untuk Exolove yang menggunakan kerudung, harus ditata dengan rapi juga, ya. Model kerudungnya juga yang simple dan nyaman untuk dipakai maupun dilihat.

Wajah dan Mulut

Saat interview, pastikan wajah kamu dalam kondisi yang paling prima. Tidak berminyak, tidak bernoda. Pastikan juga kamu tidak makan makanan yang berbau menyengat ya, Exolove. Agar tidak menyebabkan mulut kamu berbau, jadi percakapannya bisa lebih nyaman. Untuk perempuan, gunakan make up seperlunya. X2 punya rekomendasi softlens nih buat kamu tampil cantik saat interview. Gunakan warna-warna natural yang tidak terlalu mencolok, sesuaikan juga dengan pekerjaan yang kamu apply ya, Exolove. Kamu bisa menggunakan X2 Sanso Black Series. Selain karena warnanya yang natural, X2 Sanso juga nyaman banget untuk dipakai. Jadi, dijamin kamu ngga bakal ngerasa mata kering atau garuk-garuk mata pas interview.

Pakaian

Untuk laki-laki, wajib banget pakai kemeja bahan, ya. Entah itu regular fit atau slim fit, yang penting kamu PD dan nyaman. Kalau kamu pakai kemeja yang tembus pandang, jangan lupa untuk pakai kaos dalam, ya. Kalau kamu ingin  melengkapi kemeja kamu dengan jas, tentu boleh. Tapi, ngga wajib, kok, yang penting kamu sudah terlihat rapih.  Untuk celana juga gunakan celana bahan, boleh chino, asalkan jangan jeans, ya. Gunakan ukuran regular fit untuk kenyamanan kamu.

Untuk perempuan gunakan pakaian yang trendy, tapi sopan. Gunakan kemeja yang berwarna cerah. BIG NO untuk bahan tembus pandang, ya Exolove. Bisa juga di tambahkan dengan blazer untuk kesan professional kamu. Untuk bawahannya gunakan celana panjang atau rok bahan, ingat untuk memakai regular fit agar tidak terlalu ketat, dan jangan terlalu pendek kalau kamu menggunakan rok, ya.

Sepatu

Kalau untuk sepatu, kalian ngga wajib pakai pantofel, guys. Pastikan saja bahwa sepatu kamu bersih dan rapi.  Sebisa mungkin, jangan menggunakan sneakers, kecuali jika ada pemberitahuan terlebih dahulu jika kalian bisa tampil semi-formal, hal itu juga sebaiknya setelah interview pertama.

Exolove yang perempuan, jangan menggunakan sepatu dengan hak yang terlalu tinggi. Karena akan membuat kamu terjatuh atau bahkan tidak nyaman sepanjang interview. Cukup pakai yang membuat kamu nyaman, ya.

Gimana, udah ngerasa confident untuk interview? Good luck, Exolove!

Source https://youtu.be/r3X7acnJDb8