Sebagai pengguna softlens, Beibs pasti sudah tidak asing kalau softlens ternyata memiliki banyak jenis material yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan softlens. Mengetahui material softlens yang tepat membuat Beibs nyaman saat pakai softlens! X2min spill material softlens yang cocok dan bisa membuat softlens nyaman digunakan di mata!  

  1. Silicone Hydrogel Material 

Material yang pertama yaitu softlens dengan Silicone Hydrogel Material. Silicone hydrogel dianggap kemajuan besar dalam teknologi softlens karena mampu menggabungkan keunggulan dari materi silicone yang memiliki transmisi oksigen yang sangat tinggi dan komponen hidrogel yang memastikan bahwa softlens memiliki kontur lembut dan nyaman serta mampu mendukung transmisi air yang maksimal. Material ini sangat direkomendasikan untuk pengguna baru, karena tidak mudah robek dan cocok untuk penggunaan jangka panjang. Silicone Hydrogel Material mampu mentransmisi oksigen hingga 80% lebih banyak dari material lainnya. Untuk Beibs yang tertarik menggunakan Silicone Hydrogel Material, bisa gunakan X2 Sanso series.  

  1. Phosphorylcholine Silicone Hydrogel Material 

Material selanjutnya yang wajib beibs ketahui yaitu Phosphorylcholine Silicone Hydrogel Material. Phosphorylcholine memiliki sistem biomimetik permukaan kornea dengan banyak fitur yang dapat melindungi dari debu dan endapan lainnya pada softlens. Biokompatibilitas yang tinggi mirip dengan sel manusia membuat mata nyaman menggunakan softlens. Phosphorylcholine Silicone Hydrogel material mampu mengurangi pelekatan deposit protein dan bakteri pada softlens. Untuk Beibs yang tertarik menggunakan softlens dengan material ini, Beibs bisa gunakan X2 Ch’i Series.