Fungsi makeup adalah untuk memperindah penampilan dan menutup kekurangan pada kulit wajah, sehingga menambah rasa percaya diri seseorang. Untuk kamu yang masih bingung bagaimana cara berdandan dengan makeup tampilan natural, berikut langkah-langkahnya:
- Bersihkan Wajah
Pastikan wajahmu dalam keadaan bersih sebelum menggunakan make up. Bersihkan wajah dengan facial foam, setelah itu keringkan dengan cara ditepuk-tepuk lembut dengan handuk kering. Setelah itu, gunakan pelembab atau moisturizer yang cocok dengan warna dan jenis kulit. Kamu juga bisa mengaplikasikan pelembab atau moisturizer bersamaan dengan foundation.
- Gunakan BB Cream
Ambil krim secukupnya, lalu tutul-tutulkan di area-area yang bermasalah, seperti noda hitam, bekas jerawat, kerutan, serta kantung hitam di bawah mata. Kemudian, ratakan krim dengan gerakan menepuk ke arah atas.
- Gunakan Bedak
Agar makeup terlihat lebih natural dan alami, gunakanlah kuas dalam mengaplikasikan bedak padat atau tabur pada wajah, karena dapat memberi hasil bedak terlihat ringan namun wajah tetap tertutup sempurna.
4 Gunakan Pensil Alis
Gunakan pensil alis untuk membingkai wajah dengan sempurna. Caranya dengan mengarsir perlahan dari bagian ujung dalam alis hingga ke bagian ujung luar alis, sesuai dengan arah rambut alis.
- Gunakan Eye Shadow
Tutorial selanjutnya yaitu pemakaian eye shadow. Sebelum itu aplikasikan concealer terlebih dahulu pada kelopak matamu agar warna eye shadow semakin keluar dan tahan lama. Gunakan warna-warna yang natural dan soft seperti pink soft, salem, coklat muda, orange pastel, dan warna natural lainnya. Aplikasikan eye shadow tipis saja agar tetap terkesan natural.
- Gunakan Lip Liner
Lip liner penting dipakai sebelum menggunakan lipstik merah. Pastikan lip liner warnanya sama dengan lipstik. Ini berguna membuat lipstik tahan lama di bibir.
7. Gunakan softlens
Gunakan softlens untuk mempercantik tampilan wajahmu. Pilihlah warna softlens yang sesuai dengan warna kulit kamu agar terlihat lebih natural.
Sumber: beautynesia.id